![]() |
Bandung Trip Part 1 - Menyusun Rencana Perjalanan. |
Selasa 22 Desember lalu saya beserta suami dan juga Rayyaan pergi ke Bandung dan sekitarnya untuk liburan selama beberapa hari. Kebetulan suami hanya bisa cuti saat akhir tahun jadi sayang saja kalau tidak dimanfaatkan untuk berlibur. Tapi baru pada minggu kedua bulan Desember kami baru benar-benar serius merencanakan liburan ini, itupun awalnya masih bimbang memilih antara pergi ke Bogor atau ke Bandung. Akhirnya kami memilih untuk pergi ke Bandung. Terutama karena faktor pada saat itu di Bandunglah yang masih banyak tersedia kamar guest house yang murah meriah he he.