Heni Puspita

Blogger Mom | Photography Enthusiast | Home Education Facilitator

Merdeka Adalah Bebas Dari Hoax

Merdeka Adalah Bebas Dari Hoax
Pic: slate.com

"Tadi Pak A bilang ada garam yang mengandung pecahan kaca. Pak A itu baca infonya di internet. Bener nggak?" 

Begitu tanya Eyangkungnya anak-anak kurang lebih 2 minggu lalu. Teman-teman pernah mendengar berita serupa? Atau malah sekarang sedang membahas berita lain yang masih seputar makanan, yaitu nasi Padang yang diduga mengandung plastik. Atau tentang beras yang kalau ditetesi yodium berubah warna jadi ungu artinya mengandung pil KB. Berita-berita tersebut sama seperti berita garam dan pecahan kaca, semuanya berita bohong alias hoax!

Hoax sebenarnya bukan hal yang baru. Kalau dulu namanya belum sekeren sekarang peredarannya masih dalam bentuk selebaran, beralih ke SMS, dan sekarang lewat internet. Istilah boleh kedengaran lebih keren tapi tetap saja artinya berita bohong dan 72 tahun sudah Indonesia merdeka namun ternyata kita belum merdeka dari hoax. Topik hoax ini juga disinggung Mak Nur Rochma di web KEB dan saya tertarik membahasnya lebih dalam.

Catatan MPASI 6 Bulan


Makanan padat yang pertama dicicip Razqa adalah alpukat and he loved it!!! Tapi nggak demikian untuk makanan menu tunggal lainnya hihi.

Yang Serba HOT dari Sambal Ranjau Shakyla


Makan nasi plus lauk dan sayur bakal lebih lahap kalau ada sambalnya. Betul atau betul banget? Saya termasuk yang lebih doyan makan kalau ada sambelnya. Tapi apa daya, males nguleknya luar biasa ahahaha.

Resep MPASI 6 Bulan, Menu Hari 17: Puree Alpukat Saus Jambu


Senengnya kalau nemu alpukat dan jambu biji merah di pasar atau supermarket. Soalnya dua buah ini kesukaan Mamanya juga. Razqa juga suka. Makanan padat pertama yang ia cicipi adalah alpukat and he loved it! Gimana kalau dicampur jambu ya?

Resep MPASI 6 Bulan, Menu Hari 16: Bubur Ayam 3 Sekawan


Tiga sekawan itu apa ya? Mereka adalah jagung manis, wortel, dan kacang polong. Ketiganya manis-manis kayak Mama ha ha. Di resep ini saya mulai coba-coba pakai bawang putih meski cuma seiris. Pemakaian bumbu aromatik seperti bawang putih memang sudah boleh dilakukan saat bayi berusia di atas 6,5 bulan. 

Resep MPASI 6 Bulan, Menu Hari 15: Bubur Brokoli Tabur Hati


Sepertinya hari ini bakal ada beberapa postingan soal MPASI Razqa. Nggak apa ya ya ya ha ha. Soalnya sudah kelamaan jadi draft sementara bocahnya sudah mau 8 bulan hi hi hi. I'm so sorry kalau postingannya nggak pakai pembukaan panjang-panjang. Langsung share resepnya yaaa.

Makan Siang dengan Sate Taichan Mantuuul, Saus Pedasnya Mantap Betul!

Makan Siang dengan Sate Taichan Mantuuul, Saus Pedasnya Mantap Betul!

Sejak Rayyaan masuk sekolah aktivitas saya di pagi hari otomatis bertambah. Harus menyiapkan sarapan, serta baju dan bekal untuk Rayyaan. Selain itu saya harus memasak sarapan untuk anggota keluarga lain mencuci piring, juga menyuapi dan memandikan Razqa. Seringkali saya jadi telat sarapan. Baru bisa makan pagi sepulang mengantar Rayyaan kira-kira jam 8.30. Itu juga kalau Razqa tidur pagi he he.

Karena kalau pagi sudah repot bahkan telat sarapan, untuk makan siang kadang saya ingin sesuatu yang lebih praktis tapi enak. Apaan tuh? Ya beli makanan jadi he he. Salah satunya bisa dengan pesan makanan lewat delivery order.
back to top