Heni Puspita

Blogger Mom | Photography Enthusiast | Home Education Facilitator

Keseruan Milad Ke-6 Tapis Blogger




Sejak pandemi memang sudah lama saya tidak mengikuti acara dengan teman-teman blogger. Karena itu acara Milad Ke-6 Tapis Blogger pada tanggal 4 September lalu tentu sayang kalau dilewatkan. Terlebih karena teman-teman panitia sudah menyiapkan acara talkshow untuk para blogger dan content creator.

Ngobrol Seputar Tips Meningkatkan Follower Instagram Bersama Kak Alejenes Kuliner Lampung di Acara Milad 2 Tapis Blogger


Wah nggak kerasa deh Tapis Blogger sudah berusia 2 tahun. Rasanya baru kemarin deh saya dengan Mbak Naqiyyah Syam, Mbak Izzah Anisa, dan Mbak Fitri Restiana janjian di Mall Boemi Kedaton (MBK). Kopdaran yang sekaligus menjadi cikal bakal terbentuknya Komunitas Tapis Blogger. 

Kalau tahun lalu acara syukuran ulang tahunnya Tapis Blogger yang pertama diadakan di Graha Pena Radar Lampung dan Wira Garden, tahun ini acara diadakan di Papa Tom's Cafe. Supaya lebih seru, ada bintang tamunya juga dong. Tahun lalu bintang tamunya adalah Bang Sandi Prayoga (Bloggerpreneur) dan Bang Yopie Pangkey (Fotografer dan Travel Blogger). Tahun ini Tapis Blogger mengundang foodies asal Lampung yang punya ratusan ribu follower di instagram. 

7 Hal Seru yang Kamu Lewatkan Karena Nggak Ikutan Tapis Blogger Gathering 2

7 Hal Seru yang Kamu Lewatkan Karena Nggak Ikutan Tapis Blogger Gathering 2

Alhamdulillah, setelah bulan Desember kemarin Tapis Blogger sukses mengadakan Tapis Blogger Gathering pertama, bulan Januari 2018 lanjut ke gathering kedua. Gathering itu apa sih? Menurut definisi Mama 2R, gatheringnya Tapis Blogger itu ya kopdaran, kumpul-kumpul, sambil seseruan belajar bareng. Ada anggota Tapis Blogger yang nggak ikutan? Sayang bangeeet! 

Ngobrol Bareng Netizen Lampung: Sosialisasi Empat Pilar dan Pesan Ketua MPR RI Untuk Anak Muda Jaman Now

Ngobrol Bareng Netizen Lampung:
Sosialisasi Empat Pilar MPR RI dan
Pesan Ketua MPR RI untuk Anak Muda Jaman Now

Minggu 19 November lalu ada acara yang spesial bagi saya dan teman-teman Tapis Blogger. Kami diundang ke acara Ngobrol Bareng MPR RI dengan Netizen Lampung. Totalnya ada 60 blogger yang mengikuti acara ini dan saya bahagia banget melihat logo Tapis Blogger terpampang di banner acara. Mengingat setahunan lalu kami berempat (Mbak Naqiyyah Syam, Fitri Restiana, Izzah Annisa, dan saya sendiri) merintis komunitas ini dan alhamdulillah bulan ini bisa kopdar di acara sekeren ini bersama puluhan anggota Tapis Blogger. Terharuuuu #LapAirMata 

Tri Lego Indah dan Anak-Anak Rumah Permata

Tri Lego Indah dan Anak-Anak Rumah Permata

Rabu ini adalah hari terakhir di bulan November 2016. Kok merasa ada yang kurang ya? Wah iya, belum ada tulisan tentang anggota kecenya Tapis Blogger. Setelah bulan lalu menulis tentang Bang Yoga Pratama, Penulis Novel dan Puisi Asal Lampung, anggota Tapis Blogger yang ingin saya kulik kali ini adalah Mbak Tri Lego Indah Fitria Ningsih yang biasa dipanggil Mbak Tri Lego

Umminya Kenzie ini sejak remaja sudah aktif berorganisasi dan sejak bisa membaca dan menulis sudah jatuh cinta dengan dunia kepenulisan. Karyanya dalam lomba kepenulisan bahkan banyak yang sudah diterbitkan dalam bentuk antologi bersama para pemenang lain. Tapi ada sisi lain nih yang ingin saya bahas dari seorang Mbak Tri Lego, yaitu kecintaannya dengan dunia belajar mengajar yang diwujudkan dalam rumah belajar bernama Rumah Permata.

Ada Lomba Foto Instagram dan Lomba Live Tweet Berhadiah Jutaan Rupiah di Lacofest, Lampung Coffee Festival 2016

Ada Lomba Foto Instagram dan Lomba Live Tweet Berhadiah Jutaan Rupiah di Lacofest, Lampung Coffee Festival 2016

Pecinta kopi tidak boleh melewatkan gelaran yang satu ini, Lacofest atau Lampung Coffee Festival 2016 yang akan diadakan pada hari Rabu dan Kamis, 7-8 Desember 2016 bertempat di Mal Boemi Kedaton, Bandar Lampung. Even ini diadakan dengan tujuan meningkatkan citra kopi robusta Lampung di mata penikmat kopi baik dari dalam maupun luar Lampung. 

2 Bulan Terbentuknya Komunitas Tapis Blogger dan Cara Menambahkan Logo Tapis Blogger ke Blogspot

2 Bulan Terbentuknya Komunitas Tapis Blogger dan Cara Menambahkan Logo Tapis Blogger ke Blogspot

Bulan Agustus lalu lahir satu lagi komunitas keren di Lampung, yaitu Tapis Blogger. Sesuai namanya, komunitas ini dibentuk sebagai ajang komunikasi Blogger Lampung. Hanya boleh untuk blogger yang domisilinya di Lampungkah? Nggak kok, kalau kelahiran Lampung lalu sekarang merantau di daerah lainpun boleh jadi anggotanya. Yang penting pernah mencicipi tinggal di provinsi yang punya semboyan Sai Bumi Ruwa Jurai ini. 

Yoga Pratama, Penulis Puisi dan "Begal Cinta" Asal Lampung


"Panggung bagi kita hanya sebuah pesan lupa
Selebihnya tampak punggung,
Dapat dihitung, pesan lupa untuk tak lupa
Tak ada panggung yang sebenarnya panggung
Sisanya hanya tampak punggung.
Dari lupa, lalu alpa, sebelum mati
panggung kembali di dekorasi
Budaya panggung tahunankah untuk dinikmati
Kemudian entah kapan lagi mata memandangya
Kemudian entah kapan jemari ikut menari
Kemudian entah kapan senyum ikut menyeringahi
Lalu, tak jadi lupa, melainkan menjadi menu sepanjang pagi
Adakah di tanahku ini
Panggung yang tak cepat jadi punggung
Kemudian menjadi lupa
Melihatnya seperti pelangi yang bermimpi
Di tanah ini budaya tak boleh lupa"

back to top