Heni Puspita

Blogger Mom | Photography Enthusiast | Home Education Facilitator

Langkah Pemasangan Iklan Sewa Apartemen Yang Baik

Langkah Pemasangan Iklan Sewa Apartemen Yang Baik
Credit pic: Pixabay

Sebuah hal penting saat akan masuk ke bisnis sewa apartemen adalah bagaimana cara untuk mempromosikan apartemen yang dimiliki. Iklan bisa menjadi salah satu saran promosi paling utama yang bisa menarik perhatian banyak peminat. Namun beberapa hal perlu diperhatikan sebelum memasang iklan ini. Karena itu, berikut ini beberapa langkah dalam pemasangan iklan apartemen yang baik.

1. Buat sebuah konsep

Disini menjadi hal terpenting agar iklan yang akan dipublikasikan dapat menarik perhatian banyak orang. Pastikan iklan Anda tampak menggoda namun tetap berisi fakta dari apartemen Anda. Jika konsep yang dibuat bagus, maka tidak lama akan ada peminat yang datang untuk mencari tahu lebih lanjut mengenai apartemen Anda.

2. Pastikan pemasangan iklan tidak terlalu menguras dana

Dalam bisnis sewa apartemen selalu pastikan seluruh dana dapat tertutupi dari keuntungan penyewaan apartemen. Tak terkecuali dalam pemasangan iklan, selalu pastikan dana yang digunakan tak melebihi keuntungan.

3. Tampilkan fasilitas dari apartemen Anda

Disini selalu pastikan fasilitas yang disampaikan merupakan fakta dan benar benar terdapat pada apartemen Anda. Ini penting agar peminat tidak merasa tertipu dari infromasi yang diberikan.

4. Pakai foto dalam jumlah yang cukup dan juga isi yang menarik

Foto digunakan untuk memperlihatkan keadaan dari apartemen Anda, calon penyewa lebih cenderung mencari tahu melalui gambar daripada sekedar kata kata. Dan juga sertakan beberapa informasi penting apartemen sehingga peminat semakin tertarik.

5. Berikan informasi tentang Anda

Anda selaku pemilik harus menyertakan beberapa data pribadi terutama nomer telepon yang dapat dihubungi sehingga memudahkan kedua belah pihak dalam berkomunikasi. Penyewa yang serius dan sudah menentukan pilihan pasti akan mencoba mencari tahu lebih lanjut melalui hubungan telepon yang disertai dengan pertemuan langsung.

6. Ubah Iklan

Langkah terakhir ini bisa dilakukan setelah mendengarkan pendapat dari orang terdekat mengenai iklan yang anda buat. Dari apa yang disampaikan kemudian cobalah untuk melakukan sedikit perubahan yang berguna agar informasi apartemen anda semakin lengkap.

Sekian mengenai langkah membuat iklan sewa apartemen yang baik dan dapat menarik perhatian para peminat.

Comments

  1. Yes, setuju banget. Dengan pengeluaran secukupnya, tapi hasil iklan yg kita buat maksimal

    ReplyDelete

Post a Comment

Silakan berkomentar yang sopan, tapi jangan beri link hidup di postingan ya. Terima kasih sudah berkunjung :)


Hubungi lewat: itshenipuspita@gmail.com
Jangan lupa follow IG @henipuspita29
Twitter @henipuspita29

back to top